Penjabat Bupati Kampar Hadiri Acara Silaturrahim Kebangsaan Pemuka Masyarakat Riau


RIAU
CEMERLANG.Com|
 Pekanbaru,– Penjabat (Pj) Bupati Kampar menghadiri acara Silaturrahim Kebangsaan Pemuka Masyarakat Riau yang diselenggarakan oleh Forum Komunikasi Pemuka Masyarakat Riau (FKPMR) di Balai Serindit, Gedung Daerah Provinsi Riau, Jalan Diponegoro, Pekanbaru, pada Jumat (23/04/2024).


Acara ini juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau, SF Hariyanto, Gubernur Riau pada masanya seperti Saleh Djasit dan Wan Abu Bakar, mantan Wali Kota Pekanbaru Firdaus, mantan Bupati Kampar Jefri Noer, Burhanudin Husin, serta sejumlah pemuka masyarakat Riau lainnya.


Pada kesempatan tersebut, Pj Bupati Kampar menekankan pentingnya acara ini sebagai sarana untuk menjalin silaturahmi yang kuat serta memperkokoh persatuan, diharapkan, kegiatan ini dapat menjaga kerukunan masyarakat Provinsi Riau.


Sebelumnya, Sekda Provinsi Riau SF Hariyanto menyampaikan bahwa acara ini merupakan momentum penting untuk memperkuat silaturahmi, mempererat tali persaudaraan, dan menyatukan langkah dalam membangun daerah yang kita cintai.


“Kami menyadari bahwa kebersamaan dan kerjasama antara pemerintah dan masyarakat adalah kunci utama dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan berkeadilan" ujar SF Haryanto


Sementara itu Ketua FKPMR, Dr. Khaidir, MM, dalam sambutannya, menyampaikan terima kasih kepada seluruh pemuka masyarakat Provinsi Riau yang telah hadir dalam acara ini. 


Acara Silaturrahim Kebangsaan ini diharapkan menjadi ajang untuk memperkuat persatuan dan kebersamaan seluruh elemen masyarakat Riau dalam membangun masa depan yang lebih baik bagi daerah ini khususnya bagi Kabupaten Kampar.(Prot-dokpim)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama