RIAUCEMERLANG.Com| Siak Hulu,— Wakil Bupati Kampar, Dr. Hj. Misharti, S.Ag., M.Si menghadiri acara halal bihalal dalam rangka peringatan Hari Raya Enam 1446 H yang dilaksanakan di Masjid Nurul Huda, Kampung Petas, Desa Teratak Buluh, Kecamatan Siak Hulu, Senin 08/04/2025.
Kehadiran Wakil Bupati disambut hangat oleh tokoh masyarakat, alim ulama, perangkat desa, serta warga setempat yang turut hadir memeriahkan kegiatan keagamaan tersebut. Suasana penuh keakraban dan kekeluargaan mewarnai acara yang menjadi tradisi tahunan masyarakat Kampar ini.
Acara diawali dengan tausiah agama oleh ustad Samsuardi (Bombom), doa bersama, serta ramah tamah antarwarga dan tamu undangan.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Misharti mengucapkan rasa syukur dapat bersilaturahmi langsung dengan masyarakat, terutama di momen spesial Hari Raya Enam yang memiliki nilai religius dan budaya tinggi bagi masyarakat Melayu.
Momentum halal bihalal ini adalah waktu yang sangat baik untuk mempererat ukhuwah islamiyah, memperkuat persaudaraan, serta meneguhkan komitmen kita dalam menjaga nilai-nilai keislaman dan adat istiadat,” ungkap Misharti
Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk terus menjaga kebersamaan dan gotong- royong, serta mendoakan agar Kabupaten Kampar senantiasa diberkahi dan diberi kemajuan dalam berbagai aspek pembangunan.
Masyarakat tampak antusias mengikuti kegiatan hingga selesai, mencerminkan semangat kebersamaan yang masih terjaga kuat di tengah kehidupan sosial Desa Teratak Buluh.(Rls-RC/prot-dokpim)
Posting Komentar